Cara Buat Lemet Singkong

Cara Buat Lemet Singkong Enak Dan Praktis

Hai teman-teman, pada artikel kali ini saya akan membagikan dan mengeshare kepada kalian cara buat lemet singkong yang nagih dan sangat lezat. Saya jamin rasanya akan sangat enak dibandingkan dengan cara yang lainnya, yang pasti sangat praktis.

Pasti sudah sangat tidak asing bukan dengan hidangan penutup satu ini, ya makanan atau kue yang sangat cocok untuk dimakan dan dihidangkan bareng keluarga. Dengan cita rasa yang sangat enak, makanan ini juga sangat cocok untuk dijual.

 

Sejarah Lemet Singkong

Lemet singkong adalah cemilan tradisional yang berasal dari jawa tengah, sehingga jika kamu berpergian ke daerah jawa tengah pasti sangat banyak yang memperjual belikan, dengan rasa yang enak dan manis sehingga makanan ini sangat laris penjualannya.

Cemilan ini sudah ada sejak jaman dahulu hingga sekarang, makanan ini terkenal dikalangan kerajaan-kerajaan terkenal sehingga sangat jarang dinikmati oleh orang jaman dulu, akan tetapi berbeda dengan jaman sekarang, siapa pun bisa menikmatinya.

Makanan ini sudah menjadi makanan favorit masyarakat indonesia, karena rasanya yang enak dan bikin nagih banyak sekali peminat dari makanan ini. Cemilan ini sering ditemukan di restoran, rumah makan, ataupun dipinggir jalan pun juga ada.

Namun, kamu tidak perlu jauh-jauh ke jawa tengah karena makanan ini sudah tersebar diseluruh Indonesia dan siapa saja bisa memakan cemilan satu ini. Kamu juga dapat membuat sendiri dirumah dengan resep yang saya bagikan, saya jamin sangat mudah.

 

Cara Buat Lemet Singkong Ala Restoran

Cara Buat Lemet Singkong

Bahan-Bahan :

  • Singkong parut (1 kg)
  • Kelapa tua yang diparut (2 butir)
  • Gula merah potong halus (400 gram)
  • Gula pasir, sisir/potong tipis (50 gram)
  • Garam (1 sdt)
  • Daun pisang, secukupnya
  • Tusuk gigi untuk mengunci

Cara Buat Lemet Singkong Ala Restoran :

  1. Siapkan semua bahan yang akan digunakan, masukan semua bahan selain daun pisang dan tusuk gigi. Aduk-aduk hingga semuanya tercampur rata.
  2. Kemudian masukan air secara perlahan-lahan, aduk hingga teksturnya benar-benar kalis dan tercampur rata.
  3. Ambil daun pisang yang akan digunakan, bersihkan daun pisang dengan lap yang bersih.
  4. Jika sudah dibersih ambil adonan singkong sebanyak 1 sendok makan, lalu bungkus memanjang dan konci bagian ujung dengan tusuk gigi.
  5. Siapkan panci dan beri air secukupnya, letakan adonan didalam kukusan. Kukus selama waktu kurang lebih 20-25 menit, jika sudah 10 menit buka kukusan beri cipratan air dingin lalu tutup kembali.
  6. Jika sudah matang angkat lalu dinginkan.
  7. Lemet singkong siap disantap bareng keluarga.

no jadi seperti itu cara pengolahan lemet singkong yang bisa kamu coba dirumah, selain rasanya yang enak dan manis, cara pembuatannya juga sangat mudah dan cepat. jika kalian tertarik dengar makanan ini, jangan lupa baca cara membuat lemet singkong.

 

Manfaat Singkong

Kandungan magnesium yang ada didalam singkong dapat membantu mencegah penyakit rematik, penyakit ini sering terjadi pada orang yang sudah berusia lanjut atau orang tua. Biasanya orang yang terkena penyakit ini memakan singkong agar cepat sembuh.

Selain magnesium, singkong juga memiliki kandungan kalsium yang dapat memperkuat otot manusia, kandungan tersebut sangat dibutuhkan untuk tubuh, oleh karena itu singkong sangat direkomendasikan untuk kamu yang ingin tulangnya tetap sehat dan kuat.

Nah jadi cuma itu yang bisa saya bagikan kepada kalian, jangan lupa untuk mencobanya dirumah masing-masing. Soal rasa tidak usah diragukan lagi deh, pastinya enak dan bikin ketagihan, selamat mencoba dan terimakasih. kamu juga dapat mencoba Resep dendeng ayam kelapa.

Related Posts